[Catatan by sam @Pakaruoklis]
Aremania Cyber, Berawal dari Mailing List(Milis)
Ada banyak website, blog dan beragam social media berisi Arema dan Aremania yang eksis saat ini. Masing-masing situs memiliki konten yang beragam, dan seringkali melengkapi satu sama lain.Situs-situs tersebut memiliki fungsi dan manfaat yang banyak. Selain digunakan untuk menyebarkan informasi kepada semua penggemar Arema atau yang biasa disebut Aremania, juga bermanfaat sebagai tempat berkumpulnya Aremania di dunia maya.
Intinya mereka tidak hanya dikumpulkan didalam stadion ketika Arema bertanding di stadion, namun di dunia maya inilah tempat mereka berinteraksi dan saling bertukar informasi, baik tentang Arema, Aremania atau hal-hal yang bersifat umum diluar sepakbola.
Bertebarnya situs-situs yang memuat content tentang Arema dan Aremania tersebut memberi manfaat yang sinergi bagi pengembangan citra keduanya di dunia maya. Dengan pertumbuhan jumlah pengguna internet yang cukup pesat, semakin bertambah pula kesempatan untuk memperluas jaringan suporter dan penggemar.
Tidak bisa dipungkiri bahwa dibalik menjamurnya situs tentang Arema dan Aremania tentunya ada yang mengawali dan menjadi pionir.
Momen itu akhirnya dirangkai di tahun 1998 ketika sekelompok nawak Aremania Jakarta yang dikoordinir oleh Sam Harie Pandiono, Sam Moel Anka, dan rekan-rekan lainnya membuat homepage pertama dengan alamat http://thor.prohosting.com/~arema/mania. Homepage ini memuat kegiatan Aremania Jakarta yang terangkum dalam buletin Aremania Jakarta dan terbit setiap bulannya.
Berbagai buletin tersebut memuat berita baik perjalanan tour Aremania di tahun 1998-1999 juga berbagai aksi Aremania yang dikomandoi Sam Harie Pandiono untuk menghidupi Arema. Salah satu aksi diantaranya adalah menemui para sesepuh asal Malang yang sukses merantau di ibukota, diantaranya Hayono Isman(Menpora di era Presiden Soeharto), Soedomo, dll.
Tonggak sejarah Aremania di dunia maya akhir terjadi beberapa bulan kemudian ketika mailing list pertama Aremania arema-l@yahoogroups.com berdiri dan memulai dunia milis Aremania pada tanggal 6 Juni 1998.
Sejak awal berdirinya milis arema-l tidaklah seramai seperti sekarang ini. Maklum di Indonesia waktu itu pertumbuhan jaringan internet tidaklah sepesat sekarang. Namun akhirnya usaha Sam Pataka, Sam Danie, dkk tidaklah berakhir sia-sia. 1-2 tahun kemudian milis arema-l terus membumi dan melahirkan sebuah website fenomenal karya Aremania dengan alamat http://aremaniacyber.com.
Website tersebut mulai dirintis sejak tahun 2001, dan sempat dilaunching beberapa bulan berikutnya dan mendapat sambutan berupa wawancara televisi(RCTI) ketika jeda siaran langsung pertandingan Arema melawan PSM Makassar di Stadion Gajayana pada tahun 2001. Di beberapa pertandingan terakhir Liga Indonesia 2001, A-Board yang bertuliskan aremaniacyber.com selalu menghiasi deretan A-Board sebelah timur lapangan.
Tampilan
website www.aremaniacyber.com di tahun 2002
Aremaniacyber.com terlahir dari bentuk nyata fanatisme,
kekompakan, dan kerja nyata para anggota milis arema-l@yahoogroups.com.
Beberapa perintisnya adalah Sam Harie Pandiono, Sam Andi Antono,S am Onot (WM),
Sam Pataka (Tekeq), Sam Yusuf Amalazi, Sam Zaldy Roesandiar, Sam Jeffrey.
Terpilih Sam Idoer Permadi sebagai humas aremaniacyber.com dan dibulan Juli
2001 termasuk dalam satu diantara dua perwakilan Aremania yang menjadi bagian
dari berdirinya ASSI(Asosiasi Suporter Sepakbola Indonesia).
Aremaniacyber.com seringkali melakukan liputan eksklusif dan
up to date. Beberapa peristiwa yang melibatkan Arema dan Aremania tersaji di website.
Hampir tidak lupa ketika terdapat issue yang menyudutkan Arema ataupun Aremania
website aremaniacyber.com selalu menjadi corong terdepan pemberitaan di dunia
maya dan menyajikan counter positif berupa berita yang obyektif dan tidak
memihak.
Sayang, aremaniacyber.com tidak bertahan lama. Akhir tahun
2004 aremaniacyber.com mati suri dan dalam beberapa bulan kemudian mengalami
kevakuman. Kesibukan anggotanya menjadi alasan utama dimana seluruh crew
aremaniacyber.com ketika itu merupakan Aremania yang telah bekerja diberbagai
tempat.
Kevakuman website aremaniacyber.com sempat berlangsung lama.
Sekitar bulan Maret 2006 lahir website yang bercita rasa Aremania beralamat di
www.satujiwa.net. Website tersebut masih dimotori oleh beberapa eks personel
aremaniacyber.com seperti Sam Zaldy dan Sam Onot ditambah beberapa kontributor
tambahan.
Sama seperti aremaniacyber.com, seluruh redaksi dan
kontributor www.satujiwa.net juga aktif di milis arema-l@yahoogroups.com.
Website ini memiliki jargon 'media aspirasi dari Aremania untuk semua'.
Namun, format contentnya berbeda dengan pendahulunya. Jika
aremaniacyber.com menyajikan variasi content mulai dari berita, galeri,
informasi tim, dsb maka www.satujiwa.net banyak berisikan pendapat, ide atau
segala pemikiran dari Aremania yang berkaitan dengan sepakbola. Mayoritas
diantaranya berkutat di seputar Arema dan Aremania.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar